TEBAK NAMA TOKOH ALKITAB
Di era digital ini, ponsel bukan cuma sekadar alat komunikasi. Dengan berbagai aplikasi dan fitur canggih, ponsel memungkinkan jadi alat belajar-mengajar yang efektif di sekolah minggu remaja atau kelas lainnya. Penggunaan ponsel akan membuat proses belajar-mengajar lebih menyenangkan, interaktif, dan relevan dengan gaya hidup remaja.
Pembelajaran Berbasis Aplikasi: * Aplikasi Alkitab untuk membaca ayat-ayat Alkitab, belajar menggunakan fitur pencarian, catatan, dan berbagai versi terjemahan. * Para murid bisa belajar menggunakan kamus Alkitab. * Gunakan Aplikasi Belajar Bahasa Asing bagi remaja yang ingin belajar bahasa asing untuk kegiatan pelayanan misi. * Aplikasi Kuis Kahoot dan Quizizz atau lainnya. Kahoot dan Quizizz adalah platform permainan kuis pembelajaran interaktif yang seru. Guru dapat menampilkan kuis tokoh-tokoh Alkitab atau lainnya, untuk menguji pemahaman remaja tentang materi pembelajaran yang mereka pelajari. * Dengan ponsel, guru bisa membuat grup chat untuk mendiskusikan tema pelajaran atau ayat-ayat alkitab tertentu. * Presentasi Digital yang menarik dimungkinkan menggunakan aplikasi PowerPoint, Canva, atau.Capcut. Presentasi ini dapat diproyeksikan ke layar atau dibagikan ke ponsel murid. * Belajar membuat Konten Kreatif menggunakan ponsel untuk membuat video pendek berupa kesaksian atau pengalaman kehidupan para murid.
Contoh Penerapan: * Membuat video pendek tentang kesaksian berbagi kasih yang pernah dilakukan. * Perangkat yang digunakan: ponsel, aplikasi editing video sederhana seperti Canva atau Capcut. * Caranya, murid merencanakan video yang akan mereka buat. Merekam video menggunakan ponsel. Mengedit video dengan aplikasi editing. Setelah selesai, bagikan video di grup chat atau akun medsos Sekolah Minggu.
Tips Penggunaan Ponsel yang Efektif
⦁ Batasi Waktu: Tetapkan batas waktu kegiatan.
⦁ Konten Positif: Bila mengakses konten dari medsos, pastikan konten positif yang diakses dan relevan dengan tujuan pembelajaran.
⦁ Gunakan Fitur-fitur Produktif: Manfaatkan fitur-fitur yang mendukung pembelajaran.
⦁ Peran Guru: Guru perlu memberikan arahan dan pengawasan penggunaan ponsel saat belajar di dalam dan di luar kelas.
⦁ Keseimbangan: Perlu keseimbangan, Aktivitas belajar jangan cuma bergantung pada ponsel, kombinasikan dengan berbagai metode pembelajaran konvensional.
Cara membuat kuis “Tebak namaTokoh Alkitab” menggunakan Kahoot.
Buka browser google atau lainnya, ketik di kolom pencarian: Kahoot.com, Selanjutnya.
⦁ Buat Akun:
⦁ Kunjungi situs web Kahoot! dan buat akun gratis.
⦁ Isi data yang diperlukan, seperti nama pengguna dan kata sandi.
⦁ Buat Kuis Baru:
⦁ Setelah masuk, klik tombol "Create" untuk membuat kuis baru.
⦁ Beri judul kuis, misalnya "Tebak nama Tokoh Alkitab!".
⦁ Tambahkan Pertanyaan:
⦁ Klik tombol "Add question" untuk menambahkan pertanyaan pertama.
⦁ Jenis Pertanyaan: Kahoot! menawarkan berbagai jenis pertanyaan, seperti pilihan ganda, benar-salah, dan isian singkat. Pilih jenis pertanyaan yang sesuai untuk topik “Tebak nama Tokoh Alkitab”.
⦁ Pertanyaan: Tulis pertanyaan dengan jelas dan menarik. Misalnya, "Siapa yang dilempar ke dalam gua singa?"
⦁ Jawaban: Masukkan pilihan jawaban yang benar dan beberapa pilihan jawaban yang salah (distractor). Pastikan jawaban yang benar hanya satu.
⦁ Gambar atau Video: kamu bisa menambahkan gambar atau video untuk memperjelas pertanyaan.
⦁ Ulangi Langkah 3:
⦁ Ulangi langkah 3 untuk menambahkan pertanyaan-pertanyaan lainnya. Semakin banyak pertanyaan, akan lebih seru.
⦁ Peraturan Kuis:
⦁ Waktu: Tetapkan batas waktu untuk menjawab setiap pertanyaan.
⦁ Poin: tentukan jumlah poin untuk jawaban yang benar dan salah.
⦁ Game Mode: Pilih mode permainan yang sesuai, misalnya Classic, Team Challenge, atau Jumble.
⦁ Simpan dan Mainkan:
⦁ Setelah selesai membuat semua pertanyaan, simpan kuis Anda.
⦁ Saat ingin memainkan kuis, bagikan kode pin kepada murid-murid. Murid peserta bisa memasukkan kode pin di perangkat mereka untuk bergabung dalam permainan.
Manfaat menggunakan permainan kuis dalam proses belajar-mengajar.
⦁ Belajar jadi sangat menyenangkan: Para murid lebih antusias karena suasana belajar interaktif dan kompetitif.
⦁ Meningkatkan pemahaman: Dengan menjawab pertanyaan, murid akan lebih memahami materi yang dipelajari.
⦁ Memperkuat Ingatan: Melalui permainan, informasi pembelajaran akan lebih mudah diingat.
⦁ Meningkatkan keterampilan berpikir kritis: Murid berpikir saat menganalisa setiap pertanyaan, agar jawabannya benar.
Contoh Pertanyaan Mudah:
⦁ Siapakah raja pertama Israel yang dipilih oleh Samuel? (Jawaban: Saul)
⦁ Siapa yang menerima Sepuluh Perintah dari Tuhan di Gunung Sinai? (Jawaban: Musa)
⦁ Siapa yang membunuh Goliat dengan sebuah batu dan lembing? (Jawaban: Daud)
⦁ Siapa yang menantang nabi-nabi Baal di gunung Karmel? (Jawaban: Elia)
⦁ Siapakah yang dilemparkan ke dalam gua singa? (Jawaban: Daniel)
Nama-nama Tokoh Alkitab: Yosua, Daniel, Musa, Elia, Daud, Saul, dll.
Catatan: agar lebih jelas, pelajari video tutorial cara menggunakan Kahoot di youtube.
Ponsel menjadi alat efektif untuk menghadirkan pembelajaran di sekolah minggu remaja. Penggunaan ponsel yang tepat akan menjadikan proses belajar-mengajar lebih menarik, interaktif, dan relevan dengan kehidupan murid remaja masa kini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar